Saat ini internet sudah menjadi mirip kebutuhan pokok. Internet tidak hanya digunakan untuk mengakses informasi dan sosial media saja, tapi saat ini sudah banyak orang yang memanfaatkannya untuk mencari uang. Seperti blogger, internet marketer, online shop dan sebagainya. Dalam dunia perbankan pun secara tidak langsung pihak bank “memaksa” nasabahnya untuk menggunakan internet. Seperti kita ketahui, dengan internet banking kita bisa melakukan transaksi gampang, nyaman, di mana saja dan yang pasti lebih murah dari sms banking. Dengan begini kita tidak perlu repot datang atau nyari-nyari ATM.
Banyak banget manfaat internet. Sayangnya di negara kita, Indonesia, biaya untuk koneksi internet masih tergolong mahal dan belum merata kecepatannya. Maka dari itu kali ini Uang Indonesia akan memberikan sedikit info mengenai paket internet yang ditawarkan oleh oleh salah satu operator terbesar di Indonesia, Simpati dari Telkomsel.
Paket Internet Simpati Sinyal Kuat Merata dan Kecepatannya Lumayan
Saat ini operator penyedia layanan internet bisa dibilang cukup banyak jumlahnya. Ada yang murah tapi lambat, kuota banyak tapi cuma bisa dipakai jam-jam tertentu saja, murah dan cepat tapi kuota sedikit, dan sebagainya. Intinya kalau dihitung-hitung jatuhnya mahal.
Sebenarnya kecepatan koneksi internet selain tergantung harga paket yang kita beli, tapi juga dipengaruhi oleh kuatnya sinyal dan gadget juga. Kalau masalah gadget, okelah saya tidak akan membahas terlalu jauh karena saat ini sudah banyak gadget-gadget murah tapi spesifikasinya tinggi. Bisa menangkap sinyal 3G bahkan 4G serta memori ram yang besar sudah menjadi keharusan.
Tapi bagaimana kalau masalah tersedianya sinyal, tercover atau tidaknya suatu daerah khususnya yang di tempat terpencil? Harus diakui memang, kecepatan internet di Indonesia tidak merata. Di kota-kota besar bisa dapat kecepatan maksimal sedangkan di dusun-dusun desa sangat lambat dan seringkali membuat jengkel.
Untuk masalah seperti ini sebelum anda memutuskan untuk registrasi paket internet dari salah satu operator, saya sarankan lebih baik ketahui lebih dulu kira-kira operator apa yang sinyalnya paling kuat di daerah tempat anda tinggal. Karena biasanya antara daerah satu dan daerah lainnya beda. Kalau di tempat saya Indosat yang paling kuat, bisa jadi di tempat anda XL lah yang paling kuat. Seandainya kebetulan anda tinggal di kota besar dan hampir semua operator sinyalnya kuat di sana, ini bisa jadi keberuntungan. Anda bisa mempunyai banyak pilihan.
Berbeda dengan lokasi saya saat ini. Tinggal di sebuah kecamatan yang hanya Indosat dan Telkomsel saja yang sinyalnya kuat di sini. Mau tidak mau saya harus pakai salah satu di antara dua tersebut.
Sepanjang pengamatan saya yang sering gonta-ganti lokasi, antara Simpati dan Indosat (Im3) sebenarnya kecepatan internetnya lebih cepat Indosat. Sayangnya area yang tercover sinyal indosat tidak rata. Banyak kampung-kampung terpencil yang tidak bisa menangkap sinyal indosat ini.
Berbeda dengan Simpati, meskipun kecepatan internet di bawah indosat, namun sinyalnya merata di seluruh Indonesia, tempat-tempat pelosok pun bisa kebagian. Maka tak heran simpati banyak di pakai oleh orang-orang yang tinggalnya di daerah-daerah meskipun simpati terkenal mahal.
Paket Internet Simpati Yang Paling Murah Tapi Dapat Kuota Banyak
Seperti yang sudah saya sedikit katakan di atas bahwa paket internet dari beberapa operator umumnya bermacam-macam. Ada yang volume base atau biaya dihitung berdasarkan pemakaian kuota, ada pula time base yaitu biaya dihitung berdasarkan waktu.
Jika kebutuhan internet anda untuk mendownload dan kebetulan tempat tinggal anda berlokasi yang sinyalnya kuat, anda cocoknya pilih paket time base. Namun bila kebutuhan anda sekedar untuk browsing dan lokasi anda sinyalnya lemah, paket kuota akan lebih menguntungkan.
Sayangnya untuk saat ini paket kuota pun seakan-akan dikombinasikan dengan time base. Misal anda ambil paket yang 5Gb, nah nanti pemakaiannya pun dibagi-bagi untuk jam-jam tertentu alias tidak bisa dipakai bebas 24 jam.
Tapi tenang saja, kali ini saya punya info paket internet dari operator simpati yang paling murah, dapat kuota banyak dan bisa dipakai bebas 24 jam. Paket tersebut bernama paket promo kampus.
Paket Internet Simpati Promo Kampus
Inilah paket internet dari kartu yang oleh kaskuser diplesetkan jadi “si merah”. Dengan membeli paket ini anda akan mendapatkan kuota sebagai berikut:
- Harga Rp25 ribu dapat 1,5 Gb dengan masa aktif 30 hari.
- Harga Rp50 ribu dapat 4Gb dengan masa aktif 30 hari.
Baca lainnya: Cara penulisan Rp yang sesuai EYD
Bagaimana cara registrasi / aktivasi paket internet simpati promo kampus? Caranya adalah tergantung lokasi karena tidak semua lokasi di Indonesia bisa mendaftarkan paket ini. Saya sendiri tinggal di lokasi Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, selama ini saya mendaftarkannya cukup dengan dial *363# langsung akan ada pilihan seperti dibawah ini.
Untuk yang tinggal dilokasi lain dan mencoba dial nomor tersebut tapi tidak ada pilahan seperti itu, cobalah ketik *550*300# dan tekan tombol hijau (panggil) atau OK.
Kalau belum bisa juga coba daftarkan dulu nomor simpati anda ke TMC (Telkomsel Mobile Campus). Biaya gratis. Cara gabungnya sebagai berikut:
kirim sms dengan cara ketik “KAMPUS[spasi]ID KAMPUS” Kirim ke “2323” tanpa tanda kutip. contoh:KAMPUS [spasi]UNUD kirim ke 2323.
Berikut beberapa id kampus yang mungkin masih aktif: POLSRI, MDP, PALCOMTECH, STMUSI, STIETN, BIDAR, IBA, IGM, UKB,UMP, PGRI, UNSRI, UNANTI, ATMA LUHUR, PERTIBA, AMB, UNPAD,UNLAM, UNPAL, UNDIP, IAINRF, UNBARA, BIDAR, IBA, IGM, UKB, , UNUD, UGM, ITB, UPI.
Kalau sudah ada sms balasan dari telkomsel “Selamat bergabung di mobile campus blablablabla” berarti gabung ke TMC-nya sudah berhasil dan ke tahap berikutnya. Silahkan ketik *550*300# lalu panggil dan silahkan pilih paket internetnya, ada yang Rp25 ribu dan Rp50 ribu.
Kalau tetap tidak bisa juga kemungkinan lokasi dan nomor anda tidak dapat jatah untuk menikmati paket ini. Tenang saja anda masih bisa coba dial *232# karena di situ juga terdapat daftar paket-paket simpati yang harganya kompetitif dan tidak kalah menarik.
Begitulah cara saya mensiasati biaya internet yang mahal dengan cara membeli paket internet promo kampus dari simpati. Meskipun dengan paket ini kuota yang saya dapat masih kurang (kebutuha internet saya banyak hehe) namun inilah paket yang dengan harga paling murah tapi bisa dapat kuota terbanyak bila dibandingkan dengan paket-paket lainnya. Apalagi saya tinggal di lokasi yang banyak operator sinyalnya lemah di sini. Jadi pilihan saya terbatas dan mau tidak mau pilihan saya jatuh pada Simpati.