Cara membersihkan kartu ATM yang kotor – Zaman sekarang, hampir semua pembuatan rekening tabungan baru di bank mendapat fasilitas kartu ATM. Kartu ini disebut juga kartu debit. Fungsinya selain untuk tarik tunai di Automatic Teller machine, juga bisa digunakan untuk bayar belanja di toko-toko yang mengediakan mesin EDC.

Jika dibandingkan uang tunai, kartu ATM jelas lebih bersih. Apalagi kartu yang terbuat dari plastik ini dihimbau untuk dipegang oleh pemilik sendiri, jangan dipinjamkan meskipun kepada pasangan atau keluarga. Sedangkan uang tunai setiap hari bisa pindah tangan dari orang satu ke lainnya walau tidak saling kenal.

Meskipun begitu, berdasarkan penelitian, pada kartu ATM ternyata ditemukan bakteri fekal. Uangindonesia.com memang tidak akan membahas bakteri ini lebih jauh. Yang jelas, kuman ini bisa menyebabkan penyakit diare, gangguan usus, bahkan masalah ginjal.

Baca juga: Perbedaan antara kartu ATM, kartu debit, dan kartu kredit

Cara membersihkan kartu ATM yang baik, benar, dan aman

Selain menghilangkan bakteri fekal, membersihkan kartu ATM juga berguna agar kartu tetap bisa digunakan sebagaimana fungsinya. Perlu diketahui, bila banyak kotoran menempel – khususnya pada bagian magnetic stripe – bisa menyebabkan data di dalamnya tidak dapat terbaca mesin. Akhirnya kartu ATM pun ditolak (dikeluarkan mesin tanpa bisa transaksi).

Lalu bagaimanakah cara membersihkan kartu ATM yang baik, benar, dan tidak justru merusaknya?

  1. Menggunakan handuk. Cara yang pertama ini sangat gampang. Cukup sediakan saja handuk bersih dan sedikit air. Celupkan salah satu ujung handuk ke air, lalu peras. Kemudian usap-usapkan ke kartu ATM. Jika dirasa sudah cukup, keringkan kembali menggunakan bagian handuk yang lain.
  2. Cara di atas bisa juga dilakukan dengan menggunakan tisu. Prosesnya sama. Namun jika Anda memiliki tisu yang mengandung anti bakteri, akan lebih baik lagi. Gunakan saja secara langsung untuk mengelap tanpa perlu dicelupkan air terlebih dahulu.
  3. Jika kartu ATM tidak begitu kotor dan dua cara membersihkan kartu ATM di atas terasa berlebihan, Anda boleh tidak melakukannya. Yang terpenting fokuskan pada magnetic stripe saja (bagian pita hitam pada kartu ATM). Jika terdapat kotoran yang menempel, jangan sekali-kali menggunakan kuku atau benda tajam lain untuk menghilangkannya. Hal itu justru merusak kartu ATM dan mengakibatkan tidak bisa digunakan lagi. Lalu harus menggunakan apa? Anda bisa pakai penghapus pensil (karet).

Itulah tiga cara membersihkan kartu ATM yang paling aman. Cara tersebut bisa diterapkan kepada kartu ATM keluran bank manapun baik BRI, BCA, BNI, MANDIRI, atau bank lainnya. Bahkan kepada kartu ATM keluaran terbaru yang sudah menggunakan teknologi chip dan kartu kredit pun tidak masalah.

Selanjutnya baca: Pakai cara ini bila ATM tidak mengeluarkan struk bukti transaksi

Author

Kekurangan uang adalah akar dari segala kejahatan. (Mark Twain)

Write A Comment