Dengan memiliki nama mata uang rufiyaa, Maladewa menjadi salah satu dari tujuh negara dengan nama mata uang yang mirip seperti negara kita, rupiah. Maladewa terletak di Asia Selatan. Di kawasan ini ia berkumpul dengan 4 negara pengguna nama mata uang rupee.

Negara yang populer disebut Maldives ini terkenal seantero dunia akan tempat wisatanya. Mungkin ini yang membuat transaksi di negaranya bisa bebas menggunakan dolar Amerika. Maksudnya tidak seperti Indonesia, ada aturan yang ketat bila ingin jual beli menggunakan mata uang asing.

Baca juga: Syarat menggunakan uang asing di wilayah NKRI

Tapi biar bagaimanapun mata uang resmi dari negara ini adalah rufiyaa, bukan yang lain. Jadi kalau uangindonesia.com mau bahas mata uang negara Maladewa, mau tidak mau yang harus dibahas ya si rufiyaa ini.

Sejarah asal usul mata uang rupee negara Maladewa

Rufiyaa menjadi mata uang resmi negara yang beribu kota Male ini sejak tahun 1960. Dalam bahasa Maladewa yang bernama bahasa Divehi, rufiyaa Maladewa ditulis ދިވެހި ރުފިޔާ.

Berdasarkan sejarahnya, asal usul kata rufiyaa sama seperti rupee India juga, berasal dari bahasa Sanskerta. Kata aslinya ru-pya yang mana merujuk pada koin yang ditempa dari bahan perak. Jauh sebelum dikenalkan uang logam yang terbuat dari perak dan emas, orang Maladewa kuno menggunakan kulit kerang (cowry) sebagai alat pertukaran.

Baca juga: Mengenal mata uang rupee India

Simbol atau lambang mata uang rufiyaa Maladewa

Simbol atau lambang mata uang berfungsi untuk apabila disisipkan di sebelah kiri angka, maka menandakan bahwa angka tersebut merupakan sejumlah uang dalam satuan uang tertentu. Bila yang disisipkan Rp, maka jumlah tersebut dalam uang rupiah. Begitu juga kalau $, itu artinya uang dolar.

Lalu bagaimana dengan mata uang rufiyaa Maladewa, simbolnya apa? Tanda mata uang negara pemilik lagu kebangsaan Qaumii salaam ini tidak hanya satu saja, yakni Rf, MRf, .ރ atau /-. Hal ini sah-sah saja mengingat penggunaan simbol biasanya hanya terbatas dalam negeri yang bersangkutan.

Kode ISO mata uang rufiyaa negara Maladewa

Iya, penggunaan simbol uang umumnya hanya terbatas dalam negeri yang bersangkutan saja. Dalam skala internasional, lambang-lambang seperti ini jarang digunakan. Mereka lebih pilih menggunakan sistem kode ISO 4217.

Kode ISO 4217 bisa juga disebut kode mata uang. Yakni sebuah standar internasional yang khusus untuk mendefinisikan mata uang dari negara manapun di dunia hanya dengan kombinasi 3 huruf kapital. Bagi yang belum tau, silakan baca: Pengertian ISO 4217 dan alasan mengapa rupiah disingkat IDR. Untuk rufiyaa Maladewa sendiri memiliki kode ISO 4217 MVR.

Denominasi atau pecahan-pecahan pada mata uang rufiyaa negara Maladewa

Yang berwenang mencetak dan mengatur peredaran uang di Maladewa adalah Bank Sentral Maldives Monetary Authority. Uang yang dicetak sama seperti pada umumnya, terdiri dari uang kertas dan logam atau koin. Tabel berikut adalah daftar pecahan-pecahan yang tersedia pada mata uang ini.

[table style=”table-bordered”]

 Denominasi uang kertas rufiyaa negara Maladewa  Denominasi uang logam rufiyaa negara Maladewa
 Rf10, Rf20, Rf50, Rf100, Rf500, Rf1.000  1 laari, 5 laari, 10 laari, 25 laari, 50 laari , Rf1, Rf2, Rf5

[/table]

Laari adalah nama unit satuan kecil di bawah rufiyaa. Nilai 1 rufiyaa = 100 laari (sama seperti sen pada rupiah).

Gambar mata uang rufiyaa negara Maladewa

Maladewa jadi tempat tujuan wisata karena keindahan pesona alamnya. Terdiri dari kumpulan atol dan banyak orang menjulukinya potongan surga yang jatuh ke bumi. Bagaimana dengan alat pembayarannya, apakah gambar mata uang rufiyaa Maladewa juga seindah itu? Jika penasaran, langsung saja lihat penampakan-penampakan berikut ini.

gambar mata uang rufiyaa negara maladewa kertas

gambar mata uang rufiyaa negara maladewa logam atau koin

Harga kurs mata uang rufiyaa negara Maladewa

Benar-benar tertarik untuk melancong ke negara yang pertama kali di dunia pernah mengadakan rapat kabinet di bawah air ini, tunggu dulu, salah satu persiapan yang tidak boleh ketinggalan adalah Anda harus tau berapa nilai tukar uang rufiaa. Meskipun di sini Anda boleh menggunakan dolar, tapi untuk transaksi kecil akan efektif kalau pakai mata uang resminya.

  • 1 rufiyaa berapa rupiah? Lalu,
  • 1 dolar Amerika berapa rufiyaa?

Saat kita meng-input kata kunci USD to IDR ke kolom pencarian google lalu klik enter, seketika itu juga keluar hasil konversinya. Tapi entah mengapa ketika saya coba MVR to IDR (kode ISO 4217 rufiyaa Maladewa ke rupiah Indonesia), kok tidak keluar apa-apa selain hasil pencarian biasa.

Saya tidak tau jelas apa alasannya. Yang pasti kita masih bisa mengecek harga tukar mata uang asing dengan cara lainnya. Dan salah satu yang sering saya andalkan adalah Yahoo Currency Converter.

Berdasarkan https://finance.yahoo.com/currency-converter/ pada saat tulisan ini dibuat, 1 rufiyaa sama dengan 871,34 rupiah. Lalu 1 dolar Amerika setara dengan 15,39 rufiyaa Maladewa. Dari angka tersebut kita bisa tau ternyata uang kita tidak lebih mahal dari mata uang rufiyaa negara Maladewa. Jadi kalau memang berniat ke sana, siapkan uang yang banyak ya. Kalau sisa, baru deh sumbangkan ke saya hihi.

Selanjutnya baca: Mengapa nama dan harga kurs mata uang negara di dunia beda-beda?

Author

Orang kaya memiliki TV kecil dan perpustakaan besar. Sedangkan orang miskin memiliki perpustakaan kecil dan TV besar. (Zig Ziglar)

Write A Comment