Jasa pencairan Western Union – Seperti kita ketahui untuk bisa mengambil uang transferan lewat Western Union diperlukan kode MTCN. Setelah itu datangi agen WU terdekat. Bisa di Kantor Pos, Pegadaian, bank-bank tertentu, Indomaret, dan sebagainya. Tentunya, di tempat-tempat tersebut hanya bisa diproses pada jam kerja. Kecuali Indomaret, kalau malam tentu saja tutup. Apalagi kalau hari libur/tanggal merah.

Hari senin, 21 Desember 2015, saya baru dapat email berisi MTCN malam hari. Otomatis saya baru bisa mengambilnya di kantor pos langganan pada besoknya, selasa 22 desember. Tapi ternyata di hari itu sistem Western Union lagi gangguan / trouble. Memang sih waktu itu tidak seluruh agen Western Union di Indonesia eror, hanya di daerah kecamatan tempat tinggal saya saja. Saya sudah nyoba di 2 kantor pos, 3 Indomaret, 1 pegadaian, BRI, dan BNI, semuanya sama saja. Hingga akhirnya saya menyerah, dan memutuskan untuk mencairkannya besok saja.

Baca lainnya: Mengenal pengertian Western Union dan sejarahnya

Oh ya, sekedar informasi bagi yang belum tau. MTCN Western Union mempunyai masa aktif sekitar satu bulan (lebih sedikit kayanya?). Jadi tenang saja jika kita tidak punya waktu untuk buru-buru mengambilnya. Asal tidak melebihi masa aktif, uang masih bisa dicairkan.

Lanjut ke topik. Keesokan harinya, rabu, 23 desember 2015, setelah saya datang lagi ke kantor pos ternyata masih sama seperti kemarin, trouble. Saat saya tanya kira-kira kapan bisa kembali normal, petugas tidak bisa memastikannya. Maka dari itu dia menyarankan saya untuk kembali datang minggu depan saja. Terasa lama? Saya pikir juga begitu. Tapi petugas memberikan saran sepertu itu ada alasannya juga. Yaitu karena tanggal 24 dan 25 hari libur (maulid nabi dan natal). Sedangkan tanggal 26 nya jatuh pada sabtu, hari kejepit. Jadi menurutnya hari yang tepat untuk saya datang kembali yaitu di hari senin pada minggu depan.

Langsung saya jadi pusing dong. Lagi butuh-butuhnya duit tapi transferan baru bisa cair pada hari senin. Saya jadi tambah ngenes kalau tanya teman tentang Western Union di tempat lain mereka jawab norma-normal saja dan bisa untuk penarikan seperti biasanya.

Akhirnya saya bikin status terbaru di facebook yang isinya keluhan gaji saya yang tidak cair-cair. Beberapa menit kemudian ada komentator yang tidak hanya menyarankan saya pakai jasa penarikan Western union, tapi juga memberikan ID orang yang bisa membantu. Akhirnya ngobrol-ngobrol lah saya dengan dia sambil dikasih bukti dia bukan penipu, link lapaknya dia jual jasa di forum ads.id, dan beberapa testimoni dari orang-orang yang sudah pernah menggunakannya.

Oh ya, bagi yang ingin mencari jasa pencairan western union seperti ini langsung search saja di google dengan kata kunci “jasa pencairan Western Union”. Bila sudah menemukan, saya sarankan sebelum ngasih kode MTCNnya, pastikan dulu bahwa dia bukan penipu.

Pengalaman menggunakan jasa pencairan Western Union

Jujur ini adalah kali pertama saya menggunakan jasa penarikan uang lewat western union secara online begini. Biasanya lewat kantor pos. Jadi perasaan saya waktu itu agak was-was. Antara butuh uang dan takut kehilangan uang, hehe. Akhirnya saya nekat saja memakai jasa dia. Untuk menggunakannya jasanya, dia memberikan syarat-syarat berikut:

  1. Scan KTP
  2. Nomor MTCN
  3. Nomor rekening bank untuk pengiriman uang dari WU
  4. Nomor Hp

Setelah saya kirim semua persyaratan di atas melalui email dan kemudian konfirmasi lewat SMS, tidak ada satu menit saya langsung dapat balasan seperti ini.

jasa pencairan western union

Kemudian saya cek rekening bank saya melalui klikBCA, dan benar dana saya udah masuk ke sana dan udah terpotong biaya pencairan menggunakan jasa dia.

Simak lainnya: Cara kirim uang lewat Western Union

Biaya jasa pencairan Western Union

Bisa dibilang menggunakan jasa seperti ini biayanya lebih mahal bila dibandingkan dengan datang ke kantor pos yang gratis. Namun kalau dilihat dari kenyamanannya, harga tersebut sangat masuk akal. Bayangkan saja kita tidak perlu keluar rumah untuk datang ke agen WU, kita cukup dalam rumah saja, tapi uang bisa masuk sendiri langsung ke rekening bank. Sekalipun malam atau hari libur, uang bisa cair detik itu juga.

Mungkin lain penyedia jasa lain pula biayanya. Nah jasa yang kemarin saya pakai, biayanya seperti berikut ini:

Fee pencairan di bawah 15 juta :

  • 100.000 s/d 999.000 = Rp. 20.000,-
  • 1000.000 s/d 4.999.000 = Rp. 50.000,-
  • 5.000.000 s/d 9.999.000 = Rp. 100.000,-
  • 10.000.000 s/d 14.999.000 = Rp. 130.000,-

Fee pencairan di atas 15 juta (50 ribu perkelipatan 5 juta)

  • 15.000.000 s/d 19.999.000 = Rp. 150.000,-
  • 20.000.000 s/d 24.999.000 = Rp. 200.000,-
  • 25.000.000 s/d 29.999.000 = Rp. 250.000,-
  • 30.000.000 s/d 34.999.000 = Rp. 300.000,-
  • 35.000.000 s/d 39.999.000 = Rp. 350.000,-
  • 40.000.000 s/d 44.999.000 = Rp. 400.000,-
  • 45.000.000 s/d 49.999.000 = Rp. 450.000,-
  • Dst.

Klik lainnya: Cara ambil uang lewat Western Union di Agen WU

Demikianlah pengalaman saya memakai jasa pencairan Western Union. Jasa seperti ini memang ada tapi bila anda hendak memakainya pastikan dulu bahwa dia bukan penipu. Semoga bermanfaat. Terimakasih dan jangan lupa baca-baca artikel lainnya di bawah ini.

Author

Orang kaya memiliki TV kecil dan perpustakaan besar. Sedangkan orang miskin memiliki perpustakaan kecil dan TV besar. (Zig Ziglar)

Write A Comment