Panduan SMS Banking Mandiri Transfer, Isi Pulsa, Bayar Tagihan Dll. SMS Banking Mandiri adalah salah satu fasilitas yang disediakan oleh Bank Mandiri kepada nasabahnya untuk mengakses rekening tabungannya dengan cukup hanya menggunakan handphone. Metode cara kerjanya yaitu dengan mengirim sms berisi kode perintah tertentu dan dikirim ke nomor yang telah ditentukan oleh masing-masing bank. Seandainya format perintah yang diketik benar, maka nomor tersebut akan mendapat balasan sesuai perintahnya.

Perintah apa saja yang bisa dilakukan dengan sms banking? Jawabannya lumayan banyak. Ada cek saldo, lihat history mutasi, pembelian pulsa, bayar tagihan, transfer baik sesama bank maupun antar bank dan sebagainya. Bisa dibilang semua fitur (kecuali tarik tunai) yang ada di menu ATM, kita bisa menggunakannya cukup dengan handphone tanpa perlu repot-repot mencari lokasi ATM Mandiri yang kemungkinan jauh. Semua fitur tersebut bisa anda peroleh tentunya setelah sebelumnya anda sudah mendaftarkan nomor handphonenya. Caranya lebih lanjut, bisa dilihat di sini.

Format Yang Harus Diketik Untuk SMS Banking Mandiri

Caranya seperti sms biasa. Buka menu sms pada handphone dan ketiklah format berikut, pilih sesuai kebutuhan.

Jika mau Transfer antar rekening sesama Mandiri, caranya:
 Ketik: TRT <kode rek sendiri> <rek tujuan> <jumlah>
 contoh : TRT 1 0700001234567 800000
Jika mau Isi Ulang pulsa, caranya:
 Ketik: ISI <kode rek sendiri> <no hp> <nilai voucher>
 contoh : ISI 1 081234500000 50000
 NB : minimal 25 ribu
Jika mau Pembayaran Tagihan Kartu Kredit, caranya:
 Ketik: BYR KK <kode rek sendiri> <16 digit no kartu> <jumlah pembayaran>
 contoh : BYR KK 1 1234567891234567 1000000
Jika mau Pembayaran Tagihan Telepon / Kartu HP Pascabayar, caranya:
 Ketik: BYR <kode rek sendiri> <no HP/tlep>
 contoh : BYR 1 081234567
Jika mau Pembayaran Tagihan Listrik PLN, caranya:
 Ketik: BYR PLN <kode rek sendiri> <12 digit pelanggan>
 contoh : BYR PLN 1 123456789123
Jika mau Cek Saldo dan Info, caranya:
 Ketik: SAL <kode rek sendiri>
 contoh : SAL 1
Jika mau Informasi Mutasi Rekening, caranya:
 Ketik: TRN <kode rek sendiri>
 contoh : TRN 1
Jika mau Transfer antar Bank (Bukan Bank Mandiri), caranya:
 Ketik: TRB (kode rek) (kode bank) (no rek tujuan) (jumlah)
 contoh : TRB 1 002 082502580 100000

Keterangan:

  • Angka 1 merupakan nomor rekening anda, jika anda memiliki dua atau lebih nomor rekening maka pastikan rekening mana yang akan digunakan untuk transaksi 1 atau 2.
  • Semua transaksi dikirim ke 3355
  • Untuk transfer antar bank yang mengharuskan kode bank, daftar kodenya bank bisa dilihat di sini.

Begitulah cara Panduan SMS Banking Mandiri Transfer, Isi Pulsa, Bayar Tagihan Dll. Perlu anda ketahui juga bahwa setiap anda melakukan transaksi sms banking dikenai biaya pulsa. Biasanya lebih tinggi dari biaya sms biasa, tergantung operator dan jenis banknya. Bahkan ada juga yang mengirim sms kena potongan pulsa, dapat balasan juga terpotong. Kalau dihitung-hitung memang mahal. Makanya, jika anda setiap hari online, saya menyarankan anda mendaftarkan Internet Banking Mandiri juga. Saya sendiri memakai keduanya, tapi lebih sering Internet Banking Mandiri.

Author

Kekurangan uang adalah akar dari segala kejahatan. (Mark Twain)

Write A Comment